.:.BISMILLAH....ASSALAMU'ALAIKUM....WELCOME TO THE COSTEAM2007 WORLD.:.

Kamis, 17 Desember 2009

IZINKAN AKU KEMBALI PADAMU

by PRINCE (Pangeran Bertopeng FB)

Memercikkan kebahagiaan permata hati
Berbelut sang surya pada awal nafasku
Cinta ini bagai laksana bintang
Menyadari akan lemahnya jiwa ini
Dengan berlapis dosa seperti buih laut

Ya Rabbul Izzati..
Izinkanlah aku kembali padaMu
Meski mungkin takkan pantas
Meski mungkin takkan sempurna
Berikan aku kesempatan waktu
Aku ingin kembali padaMu
Meski ku tak layak bersujud padaMu
Melimpahkan air mata padaMu

Tuhan,,
Aku ingin mengadu..
bahwa hari ini aku melakukan hal ini itu..
Sesuatu yang telah membuatku teringat padaMu
Ku rindu denganMu
Ku ingin bercinta denganMu.
Di malam-malamMU..
Ketika manusia terlelap dalam letihnya,,


Read More..

Kamis, 19 November 2009

Antara mawar dan Edelwais

By Erick Ferdinand


Pagi
ini cerah sekali,gemercik air sungaipun terdengar merdu,disertai kicauan burung yang menambah keindahan pagi.Tetapai tidak ada waktu untukku menikmati keindahan pagi ini,karena ku harus bersiap untuk mengajar di sebuah sekolah dasar Inpres.Begitulah rutinitasku di pagi hari,karena semenjak kematian ibu, aku harus mencukupi kebutuhan hidupku sendiri,jadi walaupun aku perempuan,aku harus berjuang layaknya laki-laki untuk mencukupi kebutuhan hidup.

Sesampainya di sekolah,aku bergegas menyiapkan diri untuk memberikan sedikit ilmuku tentang matematika kepada murid didikku.Belum sepuluh menit aku menerangkan pelajaran matematika,tiba-tiba terdengar suara ketukan pintu yang memecah keheningan ruang kelasku.”Permisi,benar anda bu Nisa?”,tanya seorang lelaki paruh baya yang rupanya seorang pak pos.”Benar ini saya,ada perlu apa ya pak?”,tanyaku.”Ini ada paket,tolong tanda tangan di sini!”,jawab lelaki itu.”Baik pak,terima kasih”,jawabku.Setelah itu aku melanjutkan mengajar,walau dengan rasa penasaran akan isi paket itu.

Sekitar pukul dua siang,aku sudah sampai dirumah,aku pun lekas mmbuka paket tadi dengan penasaran yang semakin memenuhi isi hati.Satu……dua….tiga…..ku mulai membukanya,dan betapa kagetnya aku,paket tadi berisi foto-foto Dana,sahabat kecilku dengan background menara Eifel.Perasanku campur aduk,sedih,senang,menyesal.Semua perasaan itu berkecamuk dalam rongga dada dan seisi otakku.Aku bahagia karena cita-cita sahabatku itu telah tercapai,yaitu kuliah di Perancis.Tapi aku juga sedih,kenapa baru kali ini dia mengirimkan kabar padaku setelah tujuh tahun dia pergi,mungkinkah Dana tak tahu di setiap malam aku selalu memikirkannya serta menyertainya dengan do’a yang benar-benar tulus.Aku juga menyesal,karena ketika Dana pergi meninggalkan aku,tak sepatah kata pun yang kuucap sebagai salam perpisahan,tak ada senyumanku yang melepasnya kala itu.Setelah kupuas melihat foto-fotonya,ku mulai merapikan kembali foto-foto itu,namun aku menemukan secarik kertas surat merah muda di dasar kotak,dengan mata berkaca-kaca ku mulai membacanya.

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Nisa?apa kabar?semoga kamu baik-baik saja Nis,,,Kenapa kamu tidak ucapkan kata perpisahan untukku di bandara krtika aku berangkat ke PerancisNis,,apa kamu tidak merindukanku dan masa keci kita,aku masih ingat saat kita kecil hingga lulus SMA,kita selalu bersama,bermain laying-layang walaupun kamu perempuan…mencari kunang-kunang di setiap malam.Aku merindukanmu Nis…!

Nis….kamu sudah lihat fotokukan?bagaimana?Perancis indah ya….ku harap kita bisa pergi kesini kelak,bersama-sama,,,tapi bagiku tak ada hal seindah kau dan kampung halamanku(he…he…he…)

Sebenarnya sebelum aku pergi ke Perancis,aku ingin memberimu hadiah sebuah mawar.Tapi…Ach….. kurasa kau tak mau,bukan begitu?karena aku masih ingat,kau selalu berkata:Kenapa harus mawar?kenapa bukan Eidelweis?Aku ingin kau ambilkan aku segenggam Edelweis di puncak Semeru.Itu kan yang selalu kau katakana.Jujur,sampai saat ini aku bingung kenapa kau tak menyukai mawar seperti wanita lainnya,tapi aku berjanji akan memberimu segenggam Eidelweis,sepulang dari Perancis,dua bulan lagi……..tunggu aku….ya…..!!!!!!!

Wassalamualaikum.Wr.Wb

Dengan air mata yang tak tertahankan,aku berusaha membuka lembaran kenangan masa kecilku dan hasratku tentang bunga Eidelweis.Juga teringat dalam pikiranku akan lembaran hitam ibuku.Ibuku dulutermakan rayuan mawar gingga ibuku hamil dan mengandung aku tanpa ada ikatan pernikahan.Jujur aku tak pernah tahu wajah ayahku,karena setelah tahu ibuku hamil,ayahku menghilang beserta janji-janjinya.Hilang pula bersama cinta yang dianggap sejati.Namun kenyataannya hanya indah di awal seperti mawar,dan lama-kelamaan layu,rontok dan mati,mungkin itu alasanku membenci mawar,walau tidak masuk akal,aku tetap bersikukuh aku benci mawar.Bagiku Eidelweis lebih baik dan itulah yang kusebut lambing cinta abadi.

Dua bulan berlalu,aku harus pergi ke bandara Juanda untuk menjemput Dana.”Nisa.........!!!!!”,teriak Dana,yang langsung menghampiri dan memelukku.”Da……..na….”,jawabku gugup.Aku melihat dia terus menerus, sepintas dia terlihat lebih sehat.”Aku akan tepati janjiku untuk membawakan Edidelweis dari Semeru untukmu,sebagai bukti cintaku yang tulus dan abadi padamu”,kata Dana.Aku hanya bisa diam.”tak usah kau jawab sekarang,kau harus menjawabnya ketika aku berhasil bawakan Eidelweis untukmu”. Lagi-lagi aku hanya bisa diam,karena jujur,sejak dulu aku sangat mencintainya.Kami bergegas pulang,di tengah perjalanan dia menceritakan kehidupannya di Perancis,dia juga berkata akan pergi ke Semeru satu minggu lagi.

Hari yang dinanti tiba,setelah semua siap,Dana beserta Andi dan Dimas,teman kecilnya berangakat.Dengan air mata dan do’a,aku melepasnya.Aku berharap tak akan terjadi apa-apa dengan Dana yang jelas tidak boleh melakukan hal segila ini,karena dia mengidap penyakit jantung,apakah mungkin dia bertahan di suhu yang rendah dan ketinggian seperti itu.

Petualangan dimulai,dengan keadaan yang kurang sehat,dana terus mencari Eidelweis.Ternyata mencari Eidelweis tak semudah yang dibayangkan.Dana terus mendaki,namun Dana tetap tidak menemukannya.Akhirnya dengan penyakitnya yang semakin parah,dan semangatnya yang menggebu ia menemukan apa yang dicari.Dana meluapkan kegembiraannya dan berteriak di puncak gunung tertinggi di pulau Jawa itu.”Nisa……..ini untukmu…”

Dana dan teman-temannyapun pulang.”Tok…tok…tok..”suara pintuku berbunyi,ku tak sabar membukanya,karena kuharap itu adalah Dana.Aku tak percaya dengan apa yang ku lihat.Dana yang sudah pucat,lemas,dan tak bisa brdiri tegak.Dia terus menatapku,sungguh aku tak mengerti arti tatapannya.”Aku bahagia,aku berhasil menepati janjiku,aku bisa bawakan ini untukmu.”kata Dana.”Ta….ta…pi!!!!” ”zzzzzttt” Dana memotong pembicaraanku.”lihat bunga ini,kering,layu,coklat,sama sekali tak indah,tapi inilah cinta yang sesungguhnya,apa adanya,dan perjalanannya tak seindah yang dibayangkan.Eidelweis adalah pengorbanan dan keabadian,karena aku mendapatkannya dengan penuh pengorbanan,seperti aku yang berusaha mendapatkanmu,dan ini akan abadi,aku percaya itu.kalaupu aku mati,namun aku tetap abadi di hatimu.terimalah ini sebagai tanda cintaku padamu,kaulah yang pertama dan terakhir untukku”,ucap Dana.Air mataku pun tak bisa terbendung,ku peluk dia seerat mungkin,dia sudah pergi meninggalkan cintanya bersama segenggam Eidelweis.Ku inngin dia tahu,aku juga mencintainya.Aku merasa bersalah,hanya karena Eidelweis,aku kehilangan orang yang kusayang.”Aku mencintaimu Dana…..”. aku bersumpah, ditengah malam tanpa bintang, disaksikan dinginnya angin malam. aku tak akan menggantikan dirimu. dalam hatiku.... selamanya.... I DO LOVE YOU, forever.........!!!!

Sejak saat itu,kisah cintaku berhenti.Namun cintaku untuk Dana tak pernah bisa terganti,ia akan tetap abadi bersama Eidelweis yang akan kusimpan hingga ku mati.Namun setidaknya aku bisa mengakhiri semua dengan indahnya Eidelweis,tak seperti kisah ibuku yang berakhir dengan mawar yang indahnya sesaat itu.

Kini sisa hidupku hanya untuk mengajar muridku dengan penuh ketulusan.Sungguh ku merindukan dia,kuharap suatu saat kita bisa betemu di tempat terindah di atas sana untuk melanjutkan kisah cintaku ini.



Read More..

Jumat, 23 Oktober 2009

Agar Allah Menjaga dan Mencukupi Kita

Rasulullah Muhammad saw bersabda,"Barang siapa membaca bismillaahi tawakkaltu 'alallahi wa laa haula wa laa quwwata illa billah 'Dengan asma Allah, aku bertawakkal kepada Allah. Dan tiada daya dan kekuatan kecuali dengan (izin) Allah' ketika keluar rumah, maka dikatakan (oleh malaikat) kapada mereka,'Kamu mendapat petunjuk, dicukupi, dan dijaga.' Setan pun menyingkir darinya"
(HR. Abu Dawud, Tirmidzi, Nasa'i, dan lainnya).

dari Alfalah edisi 248










Read More..

Senin, 12 Oktober 2009

Minggu, 11 Oktober 2009

Seluruh Keluarga Besar Costeam2007

Ngucapin.....Met lebaran Mohon Maap Lahir Dan Batin Yach.....

Moga Kita Kembali Fitri....

Thx for all God,
We believe that You always give us the BEST :-)

Read More..

Kamis, 03 September 2009

BU-BAR


Costeam2007 BU-BAR (BUka-BAReng)

Just 4 Costeam
Aio buka puasa bareng
di rumah Dewi

jam papat sore,
dino Rebo,
tanggalx 9 September 2009
daftar di Ega
10 dolar rek!
(iki ge ayam bakar hehehe....)
terakhir Senin 7 Sept 2009

Mas Agung & Mas Erieck Cs (Costeam angkatan 2007) wajib datang!!!!!


We're waiting 4U




Read More..

Kamis, 27 Agustus 2009

Jangan Remehkan Sedekah Meski Kecil

Abu Hurairah ra berkata bahwa Rasulullah saw. Bersabda,

“Wahai para muslimat, sekali-kali jangan berkecil hati (jangan merasa hina) sewaktu akan memberi hadiah kepada tetangga, sekalipun hanya sepotong kikil kambing“(HR. Bukhari-Muslim).


Dari Majalah AL Falah majalah donatur YDSF edisi 257 Agustus 2009



Read More..

:::Doa Kebaikan Dunia dan Akhirat:::

Ya Allah,

perbaikilah urusan agamaku yang menjadi pegangan bagi setiap urusanku.

Perbaikilah duniaku yang di situlah urusan kehidupanku.

Perbaikilah akhiratku yang ke sanalah aku akan kembali.

Jadikanlah hidupku ini sebagai tambahan kesempatan untuk memperbanyak amal kebajikan,

dan jadikanlah kematianku sebagai tempat peristirahatan dari setiap akhir kejahatan

kuambil dari bmh news edisi XI






Read More..

Senin, 24 Agustus 2009

Bismillah….

::MENGGAPAI BERKAH RAMADHAN::

By Ust. Hanif Hannah

Ku ambil dari BMH NEWS edisi XI

Bulan Ramadhan,

bulan yang di dalamnya diturunkan

(permulaan) Al –Qur’an sebagai

petunjuk bagi manusia dan

penjelasan penjelasan

mengenai petunjuk itu dan

pembeda (antara yang hak dan yang bathil)

(Al Baqarah [2]:185)

Bertanyalah tentang masa depan kepada orang yang anda temui. Apa jawaban yang keluar dari lisan manusia modern sekarang ini? “Ah … pusing. Hidup semakin susah dan sulit saja.” Keluhan demi keluhan meluncur. Ada rasa khawatir mengahadapi hari esok. Ada duka cita masa lalu yang menggelayut. Ada kehimpitan dan kehausan tak terperi dari jiwa mereka. Yang miskin merasa tersisih dan terampas. Yang kaya dan berlebihan tak juga merasa puas, tak mau berbagi karena masih juga masih saja kurang dan kurang.

Padahal di zaman modern ini, peradaban telah mencapai puncak kemajuan. Satu sisi hidup serasa lebih mudah. Jarak dan waktu yang dahulu memisahkan manusia kini tak lagi menjadi kendala yang berarti. Teknologi komunikasi membuat dunia terasa dekat tak berjarak. Hanya dalam hitungan detik manusia dapat berhubungan dan mengakses data keseluruh dunia. Tapi kenapa keluhan dan kekhawatiran justru kian merebak? Apanya yang kurang?

Berkah menguap dari kehidupan, itulah yang terasa. Segala kemudahan bukannya mengundang bahagia malah mendatangkan nestapa. Bagaimana melepaskan dari problema ini? Mari kita syukuri keistimewaan Ramadhan agar hidup kita lebih berkah dan bahagia.

Kembali pada Qur’an

Yang menghegomoni kehidupan saat ini adalah peradaban materialisme. Yaitu cara hidup yang menjadikan materi sebagai orientasi dasarnya. Semua diukur dari materi, termasuk kemajuan dan kemuliaan. Sadar atau tak sadar banyak orang yang terseret arus cara hidup demikian. “Wah kamu sekarang sukses ya,” begitu komentar spontan bila di depannya ada seorang teman yang tampil necis dengan kendaraan mewahnya.

Apa ekses peradaban materialisme ini? Ada sisi kehidupan manusia yang terabaikan. Secara materi mungkin ia telah tercukupi, namun bisa jadi ruhaninya merana. Saat mengabaikan ruhani, terjerembablah manusia pada kebinatangan. Dorongan dan motivasinya semata duniawi saja. Ketamakan merajalela. Yang ada dalam benaknya bukannya berbagi tetapi selalu kurang dan kurang. Inilah yang membuat manusia senantiasa merasa dilanda krisis.

Alloh Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang tak pernah membiarkan hamba-Nya menderita kehausan ruhani. Dia senantiasa memberikan tetesan kasih sayang-Nya di tengah kegersangan hidup. Dia menurunkan petunjuk-Nya untuk meniti hidup bahagia. Dia telah memilih bulan suci Ramadhan sebagai permulaan turunnya al-Qur’an. Hati manusia hanya akan tenteram jika mengikuti petunjuk Tuhannya itu.

Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan – penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). (Al Baqarah [2]:185).

Sebelum turun Al-Qur’an, jaman diliputi keahiliyahan. Umat manusia memuja berhala, api, kekayaan, dan kedudukan. Tak ada cahaya. Dunia gelap gulita karena manusia jauh dengan Tuhan. Sampai kemudian Alloh menurunkan al-Qur’an menuntun manusia kembali kepada-Nya.

Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu Yang menciptakan, Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Maha Pemurah, Yang mengajar (manusia) dengan perantaran kalam. Dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya. (QS. Al Alaq [96] : 1 – 5)

Secercah cahaya langit itu pun masuk ke dalam lubuk hati. Wahyu ilahi menyentuh dan menerangi jiwa manusia. Hidup jahiliyah yang mendasarkan pada materi duniawi diarahkan pada pijakan yang benar, yaitu orientasi tauhid; laa ilaaha illallah. Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Alloh. Dialah yang menjadi tujuan hidup yang hakiki.

Manusia modern memang telah banyak membaca. Namun karena melalaikan Tuhan yang menciptakan, berbagai kemudahan itu tidak ada berkahnya. Al-Qur’an mengarahkan agar membaca itu disertai dengan menyebut nama Tuhan yang menciptakan. Sehingga semakin banyak membaca bukannya semakin jauh dari Tuhan tetapi kian bertambah iman.

Di bulan suci ini, mari kita tundukkan hati dan pasrahkan jiwa ini kembali kepada Allah. Sertakan Asma-Nya dalam jiwa ini. Dengan mengikuti petunjuk-Nya, Allah Yang Maha Pengasih akan menyertakan karunia-Nya dengan berkah-Nya.

Ya Allah … aku ridha Engkau sebagai Tuhanku. Aku tundukkan jiwa ini pada-Mu. Aku pasrahkan hidup ini kepada-Mu. Tuntun dan beri petunjuk padaku agar menjadi hamba-Mu yang baik.

Bersihkan Hati

Wahyu itu kini telah lengkap tercatat dalam lembaran mushaf Al-Qur’an yang mulia. Dapat diakses juga dengan mudah di Al-Qur’an digital yang dengan sekali klik saja, dapat diketahui ayat mana yang kita cari dan dibutuhkan. Namun kemudahan sarana teknologi belum cukup. Sudahkah hati ini terbuka dan siap menangkap ruh dan spiritnya? Apa arti cahaya bagi mata yang buta? Apa arti suara bagi telinga yang tuli?

Pancaran ayat-ayat-Nya itu tak masuk ke dalam dada karena hati ini buta dan tuli tertutup dosa dan hawa nafsu. Syaitan-syaitan telah berkerumun membisikkan kesenangan akhirat. Hawa nafsu dan syaitan inilah yang selama ini mengandalikan jiwa ini terpuruk dan terpanjara oleh dunia. Takbir yang menghalangi nur Al-Qur’an inilah yang harus dibersihkan.

Dalam tafsir Mafatihul Ghaib, berkenaan dengan QS Al Baqarah: 185 di atas, Ar Razi berkata:“Allah telah mengistimewakan bulan Ramadhan dengan jalan menurunkan Al-Qur’an. Karenanya, Allah SWT mengkhususkannya dengan satu ibadah yang sangat besar nilainya, yakni puasa (shaum). Shaum adalah satu senjata yang mengungkapkan tabir-tabir yang menghalangi kita manusia memandang nur Ilahi Yang Maha Quddus. Al-Qur’an adalah suatu kitab yang tiada bandingnya, pemisah yang haq dan bathil, berlaku sepanjang masa, dan menjadi pengikat seluruh umat Islam di seluruh dunia.“

Ramadhan memang bulan suci dan istimewa. Kepada umatnya, Rasulullah mengajak menyambut datangnya Ramadhan yang mulia ini.

“Telah datang padamu bulan Ramadhan, penghulu segala bulan. Maka sambutlah kedatangannya. Telah datang bulan puasa membawa segala keberkahan, maka alangkah mulianya tamu yang datang itu.”(Riwayat Ath-Thabrani).

Pada bulan Ramadhan yang mulia ini, mari kita gapai keberkahan hidup dan rahmat-Nya dengan memperbanyak membaca Al-Qur’an, menahan nafsu, beribadah kepada Allah, berbagi, dan bersedekah. Harta dunia ini baru mendatangkan bahagia jika digunakan di jalan-Nya. Di bulan suci ini pintu ampunan di buka lebar lebar dan pahala amal kebaikan dilipatgandakan.

Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Qur’an) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar. (QS Al Qadr [97]:1-5)

Marhaban Ya Ramadhan. Selamat datang wahai bulan berkah nan mulia.

Read More..

Islam, Ramadhan, dan Facebook

24/8/2009 | 02 Ramadhan 1430 H | Hits: 256
Oleh: Tim dakwatuna.com

dakwatuna.com – Depok. Jika Anda penikmat situs jejaring sosial Facebook, di bulan puasa ini ada nilai plus yang bisa Anda lakukan melalui terobosan teknologi ini. Tidak ada yang bertentangan dengan pemahaman Islam jika Facebook sebagai situs jejaring sosial ditujukan untuk mengembangkan sifat-sifat positif dalam relasi dengan orang lain.

Ustaz Hilman Rosyad Syihab mengatakan, Facebook merupakan salah satu perangkat yang memudahkan kegiatan silaturahim yang dinilai sebagai ibadah dalam pemahaman ajaran Islam. “Kita bisa meringkas, melakukan efisiensi kegiatan ibadah yang bersifat silaturahim. Silaturahim dalam konteks Islam kan artinya dalam kebaikan,” tutur Ustaz Hilman di sela-sela Diklat DPW dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) se-Jawa Barat di Hotel Bumi Wiyata Depok, Minggu (23/8).

Nilai-nilai kebaikan yang semestinya bisa dikembangkan melalui situs jejaring sosial ini adalah tolong-menolong dalam kebaikan, saling mengingatkan, terjadi transfer pengetahuan dan pengalaman serta saling memotivasi.

Ustaz Hilman mencontohkan, dirinya sebagai salah satu penikmat Facebook kerap menemukan keluhan teman-temannya yang mayoritas adalah anak muda dalam menghadapi godaan sepanjang puasa. “Kalau dalam puasa ada keluhan yang disampaikan lewat Facebook, saya rasa ini kondisi riil, menceritakan realitas di lapangannya seperti itu sehingga dia membutuhkan penguatan dan pendalaman,” lanjutnya.

Menurut politisi PKS di DPR ini, berarti rekan yang sedang mengeluh tersebut membutuhkan sosok yang mengerti kondisinya dan dapat memberikan solusi kepada mereka dengan menuliskan komentar di “status” mereka. Ustaz Hilman mengaku setiap harinya menyediakan paling tidak dua jam untuk memberikan komentar atas “status” Facebook teman-temannya, terutama dalam masa Ramadhan ini untuk memberikan pencerahan. (KCM/cd)



dari pak guru online

Read More..

Jumat, 14 Agustus 2009

ALIYA DAFI RATU AZ ZAHRA

Alhamdulillah telah lahir dengan selamat
Ananda tercinta
pada hari Senin
tanggal 13 Juli 2009
jam 08.13 WIB

berat 3.3 kg
panjang 49 cm
cantik

Semoga menjadi anak yang sholeha,
berbakti pada orang tua,
taat pada agama,
berguna bagi masyarakat,
penegak syariah
....
amien


...thanks for all the people that always care of us...

Read More..

Kamis, 13 Agustus 2009

MY QUEEN




Akhirnya kau datang temani hidupku,
kau begitu nyata,
beribu doa tak putus untukmu,
banyak harap padamu,
kau motivasiku,
untuk tetap bertahan,
untuk tetap ada,
kau RATU bagiku....

Read More..

Selasa, 21 April 2009

MENGUBAH BENCIMU MENJADI CINTA

By: agussyafii

Berteman dengan siapapun buat saya adalah sesuatu yang menggembirakan. Banyak mutiara hikmah yang berserakan dimanapun justru yang muncul dari orang-orang yang sederhana. Salah satunya penjual sate ayam. Awalnya saya mengenalnya dibulan suci ramadhan beberapa tahun yang lalu. Orang Madura ini baik dan ramah. Itulah yang membuat dagangan satenya menjadi ramai.

Pada suatu hari dia bertutur bahwa pada saat bulan tertentu seperti bulan ramadhan dirinya bisa kuwalahan melayani pembeli. Sampai dia mengajak sanak saudaranya ikut membantunya berjualan, termasuk bapaknya sendiri. Katanya, pada satu sore para sudah banyak pembeli yang mengantri. Bapak dan saudara-saudara sibuk melayani sementara dirinya pulang untuk mengambil lontong dan sate ayam dirumah.

Sekembali ke warung dan pembeli sudah mulai berkurang. Adzan maghrib berkumandang. Sang bapak menghampiri dirinya dan mengatakan kalau kotak uang penjualan hari ini telah hilang diambil orang. Sebagai gantinya bapaknya bersedia bekerja selama ramadhan tidak usah
digaji.

Hari telah berlalu, seminggu kemudian. Abis jelang adzan maghrib ada seorang pemuda pesan sate ayam beserta lontong. Bapaknya langsung melayaninya. Orang itu dilayani dengan istimewa, membuat anaknya menjadi heran, kenapa bapak memperlakukan dia sangat istimewa. Mulai dari membakarkan sate, menyiapkan lontongnya, teh hangatnya dengan sangat ramahnya.

"Bapak, siapakah dia? Kenapa bapak melayani dengan sangat istimewa?
Apa dia pejabat kelurahan?" Katanya penuh keheranan.

"Bukan. Dia adalah yang mengambil kotak uangmu tempo hari." Jawab bapaknya.

Mendengar jawaban bapak seperti itu rasanya darah saya mendidih. Pengen rasanya saya luapkan amarah saya pada orang itu.

Tapi bapak saya mencegahnya dengan mengatakan. "Jangan kamu luapkan amarahmu. Dia adalah guru sejatimu sebab dari dialah, dirimu bisa belajar mengubah bencimu menjadi Cinta."

Saya dibuat tertegun mendengar tutur katanya. Sayapun sempat bertanya dalam hati, Mengubah benci menjadi cinta? Apakah mungkin?
Bagaimana menurut anda?

---
Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak Mengetahui' QS. Al Baqarah : 216


Wassalam,
agussyafii








Read More..

Selasa, 14 April 2009

KERAGUAN

By: agussyafii

Ada seorang sahabat yang berkunjung ke rumah. Ibunya sedang sakit kencing manis. sahabat ini bertanya penuh keraguan tentang niat shodaqohnya, 'Mas agus bolehkah saya bershodaqoh dengan niat supaya Allah menyembuhkan sakit ibu saya?'

'Insya Alloh doa & shodaqoh akan dijabah oleh Alloh SWT untuk kesembuhan ibunda. Sebagaimana sabda Baginda Nabi Muhamad SAW, 'Obatilah sakitmu dengan shodaqoh' jawab saya.

Beberapa hari yang lalu sahabat ini mengabarkan bahwa ibunya berangsur-angsur sembuh dan mengatakan bahwa shodaqoh memiliki kekuatan dirinya untuk berbakti pada ibunya. "saya telah membuktikan sendiri mas, shodaqoh bisa menyembuhkan penyakit ibu saya.' katanya.

Obatilah orang yang sakit dengan shodaqoh, Bentengilah harta yang anda miliki dengan zakat dan tolaklah marabahaya dengan doa (HR Baihaqi).

Wassalam,
agussyafii











Read More..

Kamis, 26 Maret 2009

BUAH HATIKU

Read More..

Sabtu, 21 Maret 2009

CARA BELAJAR...niy da salah satu TIP...

Seringkali orang tua berkeluh kesah mengenai cara belajar anaknya. Dari yang belajar hanya pada saat ulangan, cara belajar sistem kebut semalam (SKS), bahkan mengeluhkan anaknya yang tidak mau belajar sama sekali.

Sebenarnya , yang perlu diketahui oleh orang tua mengenai cara belajar anak adalah SUASANA YANG MENYENANGKAN. Hal tersebut adalah SYARAT MUTLAK yang diperlukan supaya anak suka belajar. Menurut hasil penelitian tentang cara kerja otak, bagian pengendali memori di dalam otak akan sangat mudah menerima dan merekam informasi yang masuk jika berada dalam sua sana yang menyenangkan.

dari pakguruonline


Read More..

Selasa, 17 Maret 2009

Berubah Bacaan

By: agussyafii

Saya suka sekali membaca sebab membaca berarti bertambah ilmu juga bertambah wawasan, sewaktu saya hendak disunat mendapatkan hadiah dari kakek sebuah buku yang berjudul Bulughul marom, bukan main senangnya. Banyak juga orang yang suka membaca.

Salah satu orang yang saya kenal dengan baik profesinya sebagai tukang becak. Dulu hampir tiap hari dia suka sekali membaca Kho Ping Ho, belakangan saya ketemu bacaannya sudah berubah buku-buku Imam Ghozali sempat saya tanyakan kenapa bacaannya berubah. Dia katakan kalo membaca buku kho ping ho bertambah umur tidak akan membuat dia jadi pandai bersilat namun jika membaca bukunya Imam Ghozali bertambah umur semakin bertambah ilmu agamanya.

---
Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu Yang menciptakan, Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Maha Pemurah, Yang mengajar (manusia) dengan perantaran kalam, Dia mengajar kepada manusia apa yang tidak diketahuinya. Ketahuilah! Sesungguhnya manusia benar-benar melampaui batas, karena dia melihat dirinya serba cukup. Sesungguhnya hanya kepada Tuhanmulah kembali(mu). (surat al-alaq 1-5)


Wassalam,
agussyafii






Read More..

Senin, 16 Maret 2009

Makna Peci

by Pak Agus

Setiap kali saya bertemu orang seperti berenang dilautan kearifan. Kearifan itu seolah menjadi satu pada diri sosok yang biasa dan tidak bernama. Pertemuan dengan orang lain buat saya berarti sama halnya mendidik diri sendiri, berempati bahkan juga terlibat dalam pergumulan batin yang melahirkan pencerahan.

Pencerahan itu juga saya dapatkan ketika saya bertemu dengan penjual peci yang beberapa hari menjelang lebaran yang lalu. Sosok raut mukanya berseri, dia bertutur bahwa sudah hampir 35 tahun dirinya berjualan peci. Saya bertanya padanya, “Bapak apa yang menarik dari menjual peci?”

Katanya menjual peci adalah pekerjaan yang mulia yang memiliki makna untuk selalu mawas diri. “adek tau apa artinya peci?” tanya si penjual peci. “Tidak pak.” Jawab saya. “Peci itu artinya pikiran suci, Maknanya agar kita menjaga kesucian pikiran kita dari belenggu dan kotoran-kotoran hawa nafsu.” Kata si penjual peci itu.

…..Sungguh, Allah cinta orang yang taubat, dan cinta orang yang bersuci diri.”

(QS. Al-Baqarah : 222)


Wassalam,
Agussyafii

Read More..

Jaka Ingin Bantu Emak, Kak

By: agussyafii


Sore itu saya jaka ke rumah. Lama sekali saya tidak bertemu dengannya. Jaka bertemu dan bersalaman dengan saya. Kata ibunya paru-paru sakit, tidak boleh terlalu capek atau angkat barang berat. Saya melihat wajahnya begitu tegar.

Ayahnya meninggal sewaktu Jaka masih kecil. "Jaka, tidak boleh lari-larian nanti terlalu kecapekan ya.."kata saya padanya. "Iya kak."jawab Jaka. Badannya kurus namun selalu bersemangat dalam hidupnya. Senyum itu terurai dengan sebuah harapan akan masa depannya.

saya bisa rasakan pada diri jaka. Bahkan seolah saya berada waktu yang sempit untuk menggapai sebuah impian. Impian untuk impian untuk membantu anak-anak yatim, impian untuk membantu banyak anak memiliki sebuah harapan agar tidak mudah putus asa dalam hidupnya.

------------ ---------
Rasulullah SAW bersabda, "Rumah tangga yang paling dicintai oleh
Alloh SAW yaitu rumah tangga yang di dalamnya ada anak yatim yang
dimuliakan." (HR. Ath-Thabarani dan Asbahani).

Wassalam,
agussyafii

Read More..

Ibu Penjual Kopi

By pak Agus Syafii

Setiap bepergian jika belum sarapan pagi saya selalu menyempatkan diri untuk mampir ke warung sekedar mencari pengganjal perut. Pagi itu saya mampir ke waarung kopi, terlihat gorengan dan ketan. Sambil menunggu kendaraan saya sempat berbincang dengan ibu penjaga warung kopi. 'Ibu ini keliatan selalu ceria. Gimana sih biar selalu ceria?'

'Hidup ini sudah susah, kenapa mesti dibuat susah. Ya harus ceria selalu to mas..mas ini ada-ada saja pertanyaannya. .'katanya sambil terkekeh sendiri. Melihat ketawa ibu penjaga warung kopi hidup menjadi terasa indah pagi ini biarpun sarapan pagi cuman dengan gorengan dan ketan.

Hidup ini selalu indah dengan selalu mensyukuri. Kala senja tidak memiliki apapun hidup terasa ringan karena bersyukur dan senantiasa ikhlas menjalani sebagaimana pemilik warung.

'Jika kamu bersyukur pasti akan aku tambah (nikmat-Ku) untukmu dan jika kamu kufur maka sesungguhnya siksa-Ku amat pedih' Q.S. Ibrohim (14): 7

Wassalam,
agussyafii





Read More..

Sabtu, 28 Februari 2009

4 KIAT SUKSES TERAPI RELAKSASI RELIGIUS

By: agussyafii

Tulisan saya yang berjudul "Terapi Relaksasi Religius Pada Anak" mendapatkan tanggapan luar biasa hampir 100 email yang menanyakan bagaimana kiat Terapi Relaksasi Religius yang tepat dan kenapa menggunakan sholawat sebagai medianya.

Ada 4 kiat Terapi Relaksasi Religius dengan sholawat Nabi SAW.
(....klik di "read more" untuk selengkapnya pren!!-red)

1. Buatlah senyaman mungkin bagi anak anda dalam kondisi bermain dan bergembira.

2. Lakukan berulang-ulang dan bersama-sama.

3. Berikanlah gambaran sosok sifat teladan Nabi Muhamad SAW yang siddiq, tabligh, amanah, fathonah.

4. Berilah hadiah dengan kata-kata pujian seperti "asyik juga kalo dengerin adek bersholawat ya... dan senyuman, selesai anak bersholawat.

Kondisi nyaman sang buah hati anda ketika bersholawat akan mampu menumbuhkan kepercayaan diri dan jika suatu ketika putra-putri anda sedang dirundung masalah, stress, depresi maka bersholawat dengan akan mengantarkan anak-anak ketenangan batin sekaligus menumbuhkan kecintaan akan sifat-sifat teladan baginda Nabi Muhammad SAW.



Wassalam,
agussyafii

----
Tulisan ini dibuat dalam rangka program "Anak-anak Insan Mulia Peduli" (Amalia Peduli) silahkan kirimkan dukungan dan komentar anda di 087 8777 12 431 atau http://agussyafii. blogspot. com

Read More..

KIAT MEMBIASAKAN ANAK SHOLAT

By: agussyafii

Terdengar kumandang adzan. Hana sudah mengajak sholat. hal itu terjadi secara spontan dan kebiasaan bukan kewajiban. Bagi orang tua bisa membiasakan bagi putra-putrinya untuk sholat dikala usia sejak dini.

Ada kiat 5 untuk membiasakan anak sholat sejak dini,
(mw baca lengkap??? klik read more-nya dunk!)

1. Dengan memberikan contoh.
Orang tua yang senantiasa mendengarkan adzan langsung sholat maka anak akan turut serta sholat. Jika Sang ayah sibuk membaca koran sambil mengatakan kepada anaknya. "AYo..sholat. ." maka tidak heran jika tidak ada satupun anaknya yang beranjak sholat. namun jika ajakan itu disertai sang ayah dengan mengambil wudlu, anak akan segera melaksanakan sholat.

2. Lakukan Dengan Riang.
Membiasakan anak sholat jika hal itu dilakukan dengan riang dan gembira bagi anak, tidak ada paksaan bagi dirinya. Diusia dini anak tidak bisa membaca doa-doanya tidak masalah sebab hal itu proses pembelajaran sedang terjadi. Sampai pada tahap anak akan belajar doa dan memahami makna dari bacaan doa setiap sholat.

3. Membiasakan berulang-ulang.
Mengajak anak sholat tidaklah cukup sehari, dua hari. Lakukanlah berulang-ulang disetiap hari dan arahkan anak untuk sholat dengan benar sesuai cara Nabi SAW sholat.

4. Lakukan Sholat Berjamaah.
Membiasakan diri sholat pada anak akan lebih baik jika sholat berjamaah dimasjid. apabila tidak dimungkinkan, sholatlah berjamaah dirumah sebab dengan sholat berjamaah membuat anak merasa nyaman ditengah keluarga, ayah, ibu dan saudara-sadaranya.

5. lakukanlah Dengan Kasih Sayang.
Biasanya sholat bersama anak-anak mengganggu kekhusyukan orang tua. Bila itu terjadi berilah pengertian dengan kasih sayang pada putra-putri anda sebaik mungkin. Gunakan kata-kata yang lembut, hindarilah memarahi anak.

“Perintahkanlah anak-anak kalian untuk shalat pada usia 7 tahun dan pukullah ia pada usia 10 tahun (jika meninggalkannya)”
(HR Abu Daud dan Tirmidzi dari Sabrah bin Ma’bad Al-Juhani ra).

Wassalam,
agussyafii




Read More..

PENTINGNYA BAHASA CINTA PADA ANAK

By: agussyafii

Di dalam ruang kelas, dirumah atau sedang berkumpul. Bagi anak semuanya sama. Belajar! sebab belajar berarti bermain dan berbuat. Penggunaan bahasa cinta pada anak menjadi sangat penting bagi anak akan mempengaruhi karakter anak kelak mereka menjadi Insan mulia.

Paling tidak ada 5 bahasa cinta pada anak.....(lengkapnya klik di read more ya....-red)

1. Kata Pujian.
Kata pujian, motivasi, harapan buat anak begitu sangat penting dalam proses belajar membangun karakter pada dirinya. Misalnya, "Adek sekarang sudah rajin sholat ya.."kata itu sebagai penghubung yang kuat yang bisa terus terekam pada memori anak hingga kelak mereka dewasa bahkan kata pujian juga menambah keparcayaan diri pada anak.

2. Sentuhan yang tulus.
sentuhan seperti mencium anak sewaktu bobok, menggandeng tangan, menggendong memeluk secara emosional dapat meningkatkan kualitas hubungan anda dengan sang anak.

3. Berikanlah Hadiah Kejutan
Bahasa cinta dalam proses belajar salah satu yang terpenting adalah memberikan hadiah. Gunakan pada moment-moment khusus, seperti kenaikan kelas, menang dalam perlombaan atau berprestasi dalam bidangnya. Hal itu akan mendorong anak agar terus berprestasi.

4. Luangkan waktu
Bahasa cinta pada anak juga akan dimengerti ketika meluangkan waktu, seperti setiap sore jalan-jalan. Bagi anak kehadiran anda sangatlah dibutuhkan secara fisik. namun juga yang terpenting adalah meluangkan waktu secara berkualitas. Bercerita, mendongeng sangat mudah dimengerti bagi anak sebagai bahasa cinta.

5. Memberi Contoh
Bahasa cinta pada anak yang lebih effektif adalah memberikan contoh perilaku anda sebagai ayah dan ibu dengan saling mencintai. memberikan contoh pada anak dengan membiasakan diri memanggil dengan kasih sayang akan mudah dipahami oleh anak.

----

Dalam beberapa hadis dapat kita temui bagaimana Rasulullah SAW. menyentuh perasaan anak dengan cara membelai kepala atau pipi mereka sehingga mereka merasa mendapatkan sentuhan nikmat kasih sayang dan kelembutan. Mush'ab bin Abdullah pernah berkata, "Abdullah bin Tsa'labah dilahirkan empat tahun sebelum Hijrah. Ia dibawa kepada Rasulullah SAW. pada tahun Fath. Beliau pun membelai wajahnya dan memohonkan keberkahan baginya."



Wassalam,
agussyafii

----
Tulisan ini dibuat dalam rangka program "Anak-anak Insan Mulia Peduli" (Amalia Peduli) silahkan kirimkan dukungan dan komentar anda di 087 8777 12 431 atau http://agussyafii. blogspot. com

Read More..

Senin, 16 Februari 2009

Memilih Keyboard Yang Aman

Keyboard merupakan salah satu komponen yang melengkapi komputer. Bagi kita yang sering menghabiskan waktu di depan komputer, menggunakan keyboard yang benar-benar nyaman dipakai adalah hal yang penting diperhatikan agar jari-jari dan pergelangan tangan kita tidak sakit dan tegang.

Bagaimana memilih keyboard yang baik dan nyaman dipakai? Berikut beberapa tips yang bisa dijadikan pertimbangan.

Pilih keyboard yang ergonomis . (untuk baca lengkap klik "read more")

Bagi yang sering berinteraksi dengan komputer, disarankan untuk memilih keyboard yang ekonomis. Seperti dilansir monstersandcritics.com, Stefan Willecke dari majalah PC-Welt mengungkapkan, keyboard yang ergonomis akan membantu mengurangi ketegangan pada pergelangan tangan kita. Perhatikan juga kenyamanan dan kemudahan menekan tombol keyboardnya.

Keyboard ergonomis biasanya berbentuk datar dan umumnya dibagi dalam dua segmen. Terkadang juga terdapat track ball yang bisa digunakan sebagai mouse. Semua fasilitas ini dihadirkan guna menghindari pengguna meletakkan tangannya dalam posisi yang salah, yang akan berakibat pada sakit yang berkepanjangan.

Warna keyboard juga berpengaruh pada penglihatan

Ergonomis tidak hanya terbatas pada bentuk dan disain saja. Warna juga menjadi salah satu unsur penting ergonomis. Hindari warna yang kontras, karena warna-warna seperti itu tidak termasuk dalam kategori ergonomis. Pilih warna keyboard yang tidak 'sakit' dipandang mata. Umumnya hitam dan perak menjadi warna pilihan banyak konsumen.

Pertimbangkan fungsi ekstra yang disertakan pada keyboard

Fungsi-fungsi ekstra tersebut akan mempermudah kerja kita selagi bergulat dengan komputer. Beberapa keyboard yang mahal bahkan ada yang dilengkapi tombol untuk memunculkan program kalkulator saku Windows. Ada juga keyboard yang memungkinkan pengguna memberi fungsi pada tombol tambahan. Artinya, seluruh aktifitas yang sudah dilakukan bisa dipanggil kembali hanya dengan menekan sebuah tombol di keyboard.

Keyboard sidik jari

Bagi pengguna yang menginginkan keamanan pada komputernya, bisa dimulai dari keyboard. Pasalnya, saat ini sudah tersedia keyboard yang bisa mendeteksi sidik jari. Sidik jari inilah yang menentukan apakah seseorang bisa menggunakan keyboard tersebut atau tidak.

Pilihlah keyboard dengan port USB

Fasilitas ini akan memudahkan kita yang senang bergelut dengan pemutar MP3 atau kamera digital.

Sesuaikan harga keyboard dengan kanton

Soal harga? Pastinya ada banyak variasi harga keyboard mulai dari US$ 10 untuk keyboard biasa hingga US$ 300 untuk keyboard yang dilengkapi dengan 3 port USB. Sementara itu keyboard ergonomis tersedia dengan harga sekitar US$ 40. Sesuaikan dengan kebutuhan dan kapasitas kantong kita sesaat akan membeli keyboard.

Rawat keyboard dengan cara rajin membersihkannya

Barang mahal sekalipun, jika tidak dirawat lama kelamaan akan rusak. Gunakan kuas untuk membersihkan sela-sela tombol keyboard. Dan tentu saja, jangan makan atau minum di dekatnya karena bisa saja tanpa sengaja kita menumpahkan makanan atau minuman pada keyboard. (dwn/dwn)

Sumber asli: telkom.net
kami dapat dari e-smartschool.com







Read More..

Selasa, 10 Februari 2009

Da Titipan Tugas Ne....

1. Sebutkan 5 contoh domain
2. Sebutkan langkah-langkah dalam melampirkan file di e-mail

Nah....selamat mengerjakan ya teman-teman.....


Read More..

INPUT ULWAN.....silahkan baca

Kirim Komentar di Blog, Belasan Orang Diciduk Polisi

Jum'at, 6 Februari 2009 - 11:25 wib
Susetyo Dwi Prihadi - Okezone


Ilustrasi (Foto: Ist)
TOKYO - Waspadalah jika ingin mengirimkan komentar di sebuah blog, bisa-bisa Anda malah ditangkap pihak yang berwajib.

Seperti terjadi di Jepang. Sejumlah orang diciduk polisi karena mengirimkan ratusan komentar di blog seorang komedian yang bernada mengancam dan juga meresahkan. Pemilik blog sendiri memang pernah tersandung masalah karena melakukan pembunuhan.

"Mereka mengirimkan 100 pesan di blog, dengan berbagai isi yang meresahkan seperti "Bagaimana bisa pembunuh menjadi komedian?', atau 'Kamu akan mati, pembunuh," ujar Nakano, juru bicara Kepolisian Tokyo, seperti yang dikutip Japan Today, Jumat (6/2/2009).

"Kami sengaja 18 orang tersebut, karena dianggap meresahkan dan mengganggu," tandasnya.

Sayangnya, kepolisian Tokyo enggan membeberkan data 18 orang yang ditangkap. Yang jelas, rata-rata dari mereka berusia 18 hingga 45 tahun, kesemuannya bertempat tinggal di Osaka bagian barat.

"Nampaknya, mereka sangat benci terhadap komedian yang melakukan pembunuhan tersebut. Hingga, menuangkannya di blog pribadi si komedian," tandas Nakano. (srn)






Read More..

Selasa, 06 Januari 2009

Menjelajah Internet Dengan Chrome

Pilihan untuk menggunakan software web browser semakin bertambah. Google Inc yang terletak di Amerika telah memperkenalkan sebuah web browser baru yang didesain cantik dan lebih cepat menangani video atau program web lainnya, text, dan graphic. Google mengkonfirmasikan software web browsing ini dengan nama Google Chrome, dalam blog pengamat Google, yang disebut Blogoscoped.com.

Google menyatakan bahwa pergerakan browser baru ini akan memperkenalkan versi trial-nya ke public, khususnya untuk pengguna Microsoft Corp. Windows, agar beralih menggunakan Chrome. Google, pemimpin search engine dunia juga bekerja dalam web browser untuk pengguna versi Apple Macintosh dan juga untuk Linux.

Peluncuran Chrome ini merupakan perkenalan baru untuk menjadi pesaing Internet Explorer 8 (IE8), yang telah diluncurkan bulan lalu. IE telah memegang tampuk pimpinan selama tiga kuarter dari pasar browser, yang dibawahnya diikuti oleh Mozilla Firefox, dan Apple Safari. Google mengungkapkan, engineer yang menangani Chrome diambil dari project open source lainnya, termasuk project Apple WebKit dan broser open source Mozilla Firefox. Google berniat untuk membuat source code Chrome lebih terbuka kepada pengembang lainnya untuk dikembangkan lebih lanjut.

Menurut Google, Chrome dijanjikan dapat membuka halaman web lebih cepat dan lebih aman, juga untuk loading kode JavaScript atau yang dikenal V8. “Yang kita butuhkan di sini adalah bukan hanya sekedar browser, namun juga platform modern untuk halaman web dan aplikasi.”, kata VP dari managemen produk Google, Sindar Pichai dan Linus Upson, Engineering Director Google. Google menambahkan, Chrome merupakan web browser untuk menampilkan content yang dinamis dan interaktif di web seperti ketika orang menggunakan televisi, radio, dan koran.

Sumber: beritanet.com



Read More..
 
.:.ALHAMDULILLAH....WASSALAMU'ALAIKUM....THX DAH BACA.:.